peluang usaha

Rabu, 16 Januari 2013

Tips Memulai Bisnis Online Terbaik di Indonesia


Jika anda selama ini belum pernah memulai bisnis online, memang amat sangat perlu untuk menemukan tips menjalankan bisnis online terbaik, khususnya yang ada di Indonesia. Kenapa? Agar anda tidak terjerumus pada pilihan yang keliru, dimana anda akan menghabiskan tenaga, waktu dan biaya, karena – misalnya – tidak cocok atau sesuai dengan kemampuan anda.
Ada beberapa jenis bisnis online yang bisa anda lakukan. Biasanya terbagi ke dalam 2 kategori. Pertama, dimana Anda adalah sebagai pemilik bisnisnya. Kedua, anda hanya sebagai agen/member/anggota/pelaksana dari bisnis online tersebut. Kategori pertama misalnya bisnis jualan online apa saja, entah itu jualan baju, jual tas, hingga jual jasa di Internet. Biasanya kategori ini membuthkan dana yang lumayan. Menurut saya tidak cocok untuk anda yang baru mau memulai bisnis online. (Pemula).
Sedangkan kategori kedua contohnya adalah :
  1. Ads publisher : Anda punya website, lalu website itu dipasangkan iklan. Anda dibayar oleh pemasang iklan
  2. Dropshipping : Anda mencomot gambar produk sebuah website, lalu anda jajakan produk tersebut lewat Facebook, BBM, Twitter dsb. Jika laku, produk tersebut akan dikirim oleh si produsen langsung ke konsumen anda, atas NAMA PENGIRIM ANDA. Ini bisnis nyaris tanpa modal, dan sedang berkembang marak di Indonesia
  3. Bisnis afiliasi online. Anda membantu memasarkan produk tertentu, dengan memanfaatkan sistem penjualan yang sudah jadi sempurna. Anda difasilitasi : Website, follow up marketing, sistem transaksi yang serba otomatis. Intinya anda hanya tinggal promosikan produk/bisnis tersebut, lalu sistem akan berjalan otomatis untuk membantu bisnis anda. Contohnya adalah ini
Cara yang terakhir ini saat ini sedang tumbuh bagus di Indonesia. Jika anda ingin mencoba cara afiliasi, pastikan Anda memilih sistem bisnis yang tepat. Menurut saya, untuk mengukur kekuatan bisnis afiliasi ada pada :
  1. Matangnya Sales Letter yang disodorkan (sehingga orang mudah percaya)
  2. Figur/Tokoh pemilik bisnis afiliasi tersebut
  3. Sejauh apa mekanisme follow up yang disupportkan oleh sistem tersebut.
Karena dari 3 point di atas, akan menentukan tingkat kesulitan sebuah bisnis afiliasi. Makin sempurna, maka bisnis itu bisa disebut yang terbaik, dan pelaku bisnis yang ikut di dalamnya akan semakin mudah mengembangkan bisnisnya. Dan anda yang baru saja memulai bisnis onlinepun bisa dengan mudah mendapatkan penghasilan!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar